fbpx

Shelton International College

Diploma in Travel, Tourism, and Hospitality – Shelton International College

Diploma in Travel, Tourism, and Hospitality adalah langkah awal kalian memasuki pengalaman edukasi menakjubkan dibidang perjalanan, pariwisata dan perhotelan.

Singapura

8 Bulan

S$9,764 / Tahun

Shelton International College

TERTARIK KULIAH DISINI? HUBUNGI KAMI UNTUK LANGKAH SELANJUTNYA!

Perkenalan

Penekanan utama dari jurusan Diploma in Travel, Tourism, and Hospitality adalah untuk memberikan kalian sebagai mahasiswanya, persiapan terbaik untuk karir yang sukses di bidang manajemen pariwisata dan perhotelan. Pembelajaran mengenai studi kasus internasional, diskusi kelompok dan kegiatan yang digunakan selama pembelajaran, akan memberikan kalian kesempatan untuk mengembangkan dan meningkatkan pengetahuan dan kompetensi kalian dalam industri pariwisata dan perhotelan.

Setelah lulus dari program jurusan ini, kalian akan mendapatkan:

  • Pengemabangan dasar yang baik dari keterampilan dan pengetahuan perjalanan, pariwisata dan perhotelan untuk maju ke perolehan keterampilan yang lebih tinggi di industri;
  • Menganalisis isu-isu strategis dan operasional yang terkait dengan industri perjalanan dan pariwisata;
  • Dapatkan gambaran umum tentang prinsip dan praktik manajemen, pemasaran dan sumber daya manusia dalam konteks industri pariwisata;
  • Selesaikan program magang enam (6) bulan dengan perusahaan perjalanan, pariwisata, dan perhotelan apa pun.

Persyaratan Masuk

Ada beberapa syarat masuk yang harus kalian penuhi untuk mengikuti jurusan Diploma in Travel, Tourism, and Hospitality, seperti:

  • Minimal berusia 17 tahun;
  • Sudah lulus Shelton Certificate in Higher Education atau Shelton Certificate in Advanced Study Skills  atau A-Levels;
  • Untuk kalian yang berusia lebih dari 30 tahun, diharuskan memiliki pengalaman kerja minimal 8 tahun di dalam industri terkait;
  • Memiliki kemampuan bahasa Inggris minimal: TOEFL 500 atau IELTS 5.5;
  • Harus mendapatkan nilai minimal 65% dari Shelton’s English Language Admission Test;
  • Kemampuan bahasa Inggris akan dipertimbangkan untuk terpenuhi jika: Calon mahasiswa memiliki pengalaman pendidikan dari sekolah yang metode pembelajarannya memakai bahasa Inggris. Dengan catatan: Shelton International College berhak mengadakan interview dengan calon mahasiswanya melalui online video untuk menilai kemampuan bahasa Inggris.

Kurikulum

Dalam Jurusan Diploma in Travel, Tourism, and Hospitality kalian akan belajar banyak materi dasar mulai dari materi wajib dan materi pilihan dalam bidang perjalanan, pariwisata, dan perhotelan seperti:

Materi wajib:

  • Esensial Industri Perhotelan

Modul ini akan memungkinkan mahasiswa untuk memperoleh pengetahuan dan pemahaman tentang sifat, tren dan perkembangan dalam industri perhotelan.

  • Dasar Perjalanan Pariwisata

Modul ini akan memungkinkan kalian untuk memperoleh pengetahuan dan pemahaman tentang sifat, tren dan perkembangan di industri perjalanan dan pariwisata.

  • Layanan Pelanggan

Modul ini akan memungkinkan kalian untuk memperoleh pemahaman tentang sifat layanan pelanggan dan prinsip kualitas layanan di lingkungan bisnis dan pariwisata/perhotelan.

  • Akuntansi Keuangan

Modul ini dirancang untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa tentang kerangka teoritis akuntansi keuangan dan prinsip-prinsip yang mendasari laporan akuntansi. Dimana nantinya bertujuan untuk memungkinkan mahasiswa menyiapkan pembukuan, mengevaluasi kinerja dan posisi keuangan organisasi dan membuat keputusan jangka pendek yang efektif.

  • Dasar – Dasar Pemasaran

Modul ini dirancang untuk menyelidiki prinsip-prinsip yang mendasari pemasaran. Ini adalah unit yang dapat memberikan gambaran umum pemasaran untuk semua mahasiswa. Juga, memberikan landasan untuk studi lebih lanjut di bidang spesialis pemasaran.

Materi Pilihan (Pilih salah satu):

  • Manajemen Sumber Daya Manusia

Modul ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang konsep dan praktik Manajemen Sumber Daya Manusia dan berfokus pada fungsi personel seperti rekrutmen dan retensi, hubungan karyawan, undang-undang ketenagakerjaan, pelatihan dan pengembangan.

  • Pengembangan Pribadi dan Profesionalisme

Modul ini bertujuan untuk membantu kalian menjadi seorang profesional yang mandiri dan percaya diri dengan memanfaatkan keterampilan pribadi dan profesionalnya untuk mencapai tujuan pribadi dan karir.

Kalian akan mendapatkan 6 bulan masa percobaan dalam industri yang kalian inginkan dan perusahaan yang kalian inginkan. Dengan tujuan untuk memberikan kalian pengalaman praktik mengenai proses dan pengaplikasian teori yang sudah kalian dapatkan sebelumnya.

Prospek Kerja

Lulusan Diploma in Travel, Tourism, and Hospitality ini memiliki peluang besar sebagai:

  • Staff perhotelan termasuk Purchasing Manager, Human Resource, Hotel Manager;
  • Travel Consultant;
  • Flight Attendants;
  • Event Planner;
  • Restaurant Manager;
  • Marketing.

Student Story

Jacky (Dip'16) - Shelton International College

Jauh dari keluarga dan tidak bertemu mereka setiap hari adalah bagian yang paling menyedihkan. Bagaimanapun, kerja keras saya untuk meraih gelar diploma ini akhirnya sudah terbayarkan. Saya sangat senang dan bangga dengan apa yang saya capai dan dapatkan di Shelton International College ini.

Jacky (Dip’16) – SIC – Singapura

Promo

Shape
Tertarik Melanjutkan Kuliah di Australia?

Silakan isi form di bawah ini untuk memesan SESI KONSULTASI GRATIS bersama konsultan pendidikan Education ONE.

Sidebar Form

Shape

MERASA KURANG PAS?

JELAJAHI PROGRAM STUDI LAINNYA!

Ada ratusan program studi yang bisa kamu cek disini! Yuk lihat program studi apa saja yang ditawarkan oleh universitas – universitas ternama diluar negeri.

Kuliah di luar negeri menjadi lebih mudah, cepat dan terjangkau.

SIAP MEMBANTU

Punya pertanyaan seputar studi di Luar Negeri? Kami pastikan dapat membantu kalian. Mulai dari konsultasi program studi, sekolah, visa hingga settlement di Negara baru, serta semua persiapan yang perlu kalian lakukan.

“Kami pernah mendapatkan pertanyaan tentang menggunakan SIM A di salah satu negara juga, yakni Australia”. Unik bukan?

100 % ONLINE

Kami dapat melakukan pengurusan visa dan aplikasi studi kalian tanpa kalian harus meninggalkan rumah dan bertemu kami langsung.

Kenapa? Karena saat ini sebagian besar negara sudah menerapkan 100% aplikasi online.

100 % KOMITMEN

Kami dengan sepenuh hati membantu calon siswa, mahasiswa dan orang tua untuk mendapatkan pengalaman studi yang berkualitas di Luar Negeri. Tidak hanya sebelum, namun pada saat, dan sesudah kuliah kalian.

EFEKTIF & EFISIEN

Kalian dapat melacak semua aplikasi visa yang telah kami kirimkan ke Imigrasi Australia khususnya dan negara lain yang menjadi pilihan kalian. Tentu saja hal ini memungkinkan kalian untuk ikut bersama – sama mengetahui jalannya aplikasi kalian.

Bagikan Artikel Ini