Jurusan Arts, Humanities and Social Science di Monash University Australia.
Bagi kalian yang berkesempatan untuk kuliah jurusan Arts, Humanities and Social Sciences di Australia, kenapa nggak sekalian aja kuliah di salah satu kampus Group of Eight.
Yaitu Monash University Australia.
Monash University Australia menawarkan pendidikan yang fokus mempersiapkan kamu menghadapi dunia kerja yang terus berubah.
Kampus ini telah menjalin kerjasama dengan industri, pemerintahan, dan alumni mereka, untuk memberikan kesempatan bagi para pelajar mereka untuk berpartisipasi dalam pengalaman belajar yang terintegrasi dengan industri dunia kerja.
Mengapa Pelajar Internasional Memilih Kuliah Jurusan Arts, Humanities and Social science di Monash University Australia
Berikut pencapaian yang berhasil mereka raih sejauh ini :
- Memiliki lebih dari 100 universitas rekanan di beberapa negara di dunia.
- Monash Business School menjadi salah satu dari beberapa sekolah bisnis di dunia, dan satu-satunya anggota Group of Eight yang mendapatkan akreditasi ‘Triple Crown‘ dari AACSB, EQUIS, dan AMBA.
- Lebih dari 77,000 pelajar datang dari 170 negara yang belajar di Monash University.
- Ada lebih dari 330,000 jaringan alumni yang tersebar di penjuru dunia.
- Peringkat ke-21 sebagai Universitas yang Paling Berpengaruh di Dunia versi Times Higher Education 2017.
- Peringkat ke-28 Reuters Top 75 : Universitas Paling Inovatif di Asia.
- Peringkat ke-60 menurut QS World University Rankings 2017-18.
- Peringkat ke-68 US menurut News World Rankings 2017-18
- Peringkat ke-78 menurut Academic Ranking of World Universities 2017-18.
- Peringkat ke-80 menurut Times Higher Education World University Rankings 2017-18
Program Studi Arts, Humanities and Social Science di Monash University
Ada beberapa program studi yang ditawarkan oleh jurusan Arts, Humanities and Social Science Monash University :
- Arts (Bachelor of Arts).
- Kamu akan belajar untuk berpikir secara kritis, menerapkan argumen, dan menyelesaikan permasalahan yang rumit di lingkungan sosial.
- Criminology (Bachelor of Criminology).
- Program ini ditujukan buat kamu yang berminat dengan hal-hal yang berbau kejahatan dan kriminalitas, definisi, pemahaman dan respons terhadap kejahatan dan kontrol sosial.
- Global Studies (Bachelor of Global Studies).
- Ditujukan buat kamu yang ingin mendalami bidang tertentu dalam jurusan ini. Pilihan spesialisasi dari program ini antara lain :
- Global cultural literacies
- Bidang ini akan membantu kamu memahami pengetahuan dan keahlian lintas budaya melalui pelajaran bahasa secara intensif, yang akan membangun kesadaran dalam bahasa, interaksi budaya dan negosiasi, serta kerjasama dan konflik.
- Human rights
- Di sini, kamu akan mempelajari tentang pengertian dari hak asasi manusia dan permasalahan yang berhubungan dengan HAM.
- International relations
- Mempelajari tentang dinamika ekonomi dan politik secara global.
- International studies
- Kamu akan belajar untuk memahami orang-orang dari berbagai jenis sosial dan budaya di seluruh dunia, yang akan mengembangkan proses berpikir kritis mengenai efek globalisasi terhadap budaya.
- Global cultural literacies
- Ditujukan buat kamu yang ingin mendalami bidang tertentu dalam jurusan ini. Pilihan spesialisasi dari program ini antara lain :
- Media Communication (Bachelor of Media Communication)
- Kamu akan belajar bagaimana peran media dalam kehidupan modern sosial, ekonomi, dan budaya kita. Program ini mempersiapkan kamu untuk berkarir di bidang komunikasi media di berbagai jenis industri.
- Ada beberapa spesialisasi yang ditawarkan :
- Digital Humanities
- Mempelajari tentang budaya manusia dan teknologi digital dalam bidang seni, humaniora dan komputasi.
- Journalism
- Di sini kamu akan memelajari pengetahuan yang berhubungan dengan semua teknologi dalam bidang jurnalisme : digital, cetak, video, dan audio.
- Media
- Kamu akan mendapatkan pemahaman yang mendalam mengenai media kontemporer dan mengembangkan keahlian dalam analisis media dalam konteks profesional.
- Public Relation
- Di sini, kamu akan belajar mengenai teori-teori dalam public relations dan komunikasi, dan peranannya dalam perusahaan.
- Screen
- Kamu akan belajar memadukan keahlian produksi video secara konseptual dan praktikal yang berhubungan dengan platform media dan screen cultures.
- Digital Humanities
- Music (Bachelor of Music)
- Bagi kamu yang ingin mengembangkan hobi musikmu menjadi karir yang menjanjikan, di sini kamu akan berkesempatan untuk berkolaborasi dengan seniman internasional dan pengajar yang ahli di bidangnya.
- Ada beberapa spesialisasi yang ditawarkan :
- Composition and music technology
- Kamu akan mengembangkan keahlian dalam komposisi untuk instrumen akustik dan elektronik, menulis lagu, dan mengisi musik untuk film dan video games.
- Ethnomusicology dan musicology
- Kamu akan memelajari musik dalam konteks sosial, sejarah dan budaya dalam memengaruhi kehidupan sosial masyarakat.
- Music performance (classical, jazz popular voice)
- Ditujukan untuk kamu yang menyukai musik jenis classical, jazz, ataupun popular voice.
- Composition and music technology
Saya Ingin Kuliah Jurusan Arts, Humanities and Social Science di Monash University
Sampai di sini dulu penjelasan mengenai jurusan Arts, Humanities and Social Science di Monash University Australia.
Kamu yang berminat untuk kuliah di Monash University, bisa konsultasi dengan konsultan pendidikan education ONE, yang akan membantu kamu dalam pendaftaran kampus dan pembuatan visa pelajar.
Kamu bisa menghubungi education ONE di sini.
Kamu ingin mendapatkan e-book Panduan Kuliah Jurusan Art, Humanities and Social Science di Monash University gratis dari education ONE?
Caranya sangatlah mudah!
Kamu hanya perlu mengirimkan e-mail atau nomor telepon ke form dibawah ini untuk mendapatkan link downloadnya