fbpx
Hubungi Kami

Table of Content

Studi di Australia - Wisata di Sydney

Sydney merupakan kota terbesar di Australia dan merupakan ibu kota dari negara bagian New South Wales (NSW). Sydney dijuluki sebagai “The Harbour City” (kota dermaga), “The City of Villages” (kota desa-desa), dan “The Emerald City” (Kota Zamrud). Sydney merupakan salah satu kota paling multikultural di dunia, dimana kota ini menjadi tujuan utama para imigran ke Australia baik untuk belajar maupun untuk mencari kerja. Kota Sydney ini berbatasan langsung dengan Melbourne dan Brisbane.

Bagi pengunjung yang baru pertama kali dating ke Sydney, tour ke Sydney dapat dimulai dari Sydney Opera House yang merupakan gedung opera terkenal di dunia karena bentuknya yang seperti rumah kerang, serta Harbour Bridge. Setelah itu, pengunjung dapat menikmati tour ke pusat kota Sydney yang dikelilingi oleh taman nasional seperti Hyde Park, Royal Botanical Gardens, dll serta memiliki banyak teluk, sungai, dan ceruk yang menjadikan kota Sydney sebagai salah satu kota terindah di dunia. Salah satunya adalah Blue Mountain dimana para pengunjung dapat melihat Three Sisters yang merupakan formasi batu karang yang terkenal di daerah ini. Di sini terdapat fasilitas teleskop dengan koin yang akan membantu para pengunjung yang ingin melihat lebih dekat objek-objek di Blue Mountain secara detail. Para wisatawan juga dapat berkunjung ke kebun binatang Sydney (Featherdale Wildlife Park) yang dihuni oleh berbagai binatang khas Australia seperti kangguru, koala, dsb, binatang-binatang khas daerah 4 musim lainnya serta beranekaragam flora yang indah.

Sydney memiliki iklim subtropis basah dengan musim panas hangat dan musim dingin sejuk, serta curah hujan yang tidak menentu sepanjang tahunnya. Osilasi Selatan El Nino yang memainkan peran penting dalam menentukan pola cuaca Sydney sayangnya menimbulkan kekeringan dan kebakaran disatu sisi, serta badai dan banjir disisi yang lain. Hal inilah yang menyebabkan pemerintah kota Sydney gencar untuk melakukan usaha penanggulangan bencana alam diberbagai program kerjanya. Meskipun demikian, kota Sydney tetap memiliki daya tarik tersendiri yang membuat orang selalu ingin berkunjung dikala berlibur ke Australia.

Tour ke Sydney tidak hanya untuk dapat menikmati keindahan alamnya. Para pengunjung juga dapat melakukan tour ke Sydney untuk wisata kulinernya. Dimana dijantung kota Sydney, para pengunjung dapat dengan mudah menemukan makanan dari berbagai negara mulai dari makanan khas negara Barat hingga Timur yang dijajakan disetiap restoran pinggir jalan (food court) serta berbagai restoran cepat saji dengan harga yang lumayan terjangkau. Para pengunjung juga dapat menemukan berbagai toko-toko souvenir pinggir jalan yang menjual berbagai cinderamata khas negeri Kangguru, khususnya kota Sydney.

Selain terkenal dengan keindahan alamnya serta tata kotanya yang rapi & bersih, Sydney juga menjadi salah satu tujuan belajar bagi para pelajar internasional selain Perth & Melbourne. Berbagai universitas/college di kota Sydney telah terakreditasi baik secara nasional maupun internasional, sehingga hal ini memberikan keuntungan bagi para pelajar internasional yang ingin melanjutkan pendidikan ke kota Sydney. Bagi para pelajar internasional yang baru pertama kali datang ke Sydney tidak perlu khawatir karena penduduk Sydney tergolong ramah dan dapat membantu kalian disana. Tertarik ingin menjadi bagian dari keanekaragaman penduduk Sydney?? Segera hubungi education ONE sebagai agen pendidikan terpercaya kalian..!!

Mau Persiapan Studi Anti Ribet? Mulai dari Konsultasi Gratis!

Inilah yang dapat kami bantu:

Ayu Septyani

Ayu Septyani

Suka dengan apa yang kamu baca? Bagikan artikel ini

Wujudkan Mimpi Studi Luar Negeri Bersama education ONE!

Raih pendidikan terbaik di universitas ternama dunia dengan bimbingan profesional dari education ONE.

Konsultasi GRATIS dengan tim profesional kami untuk:

Kalkulator Kelayakan Studi untuk membantu kamu memperkirakan peluang diterima di universitas impian

consultation-section

Sebelum keluar, yuk cari tahu kebutuhan studi kalian di luar negeri

Bagikan Artikel Ini